Okey, anak-anakku siswa kelas 8 SMPN 2 Kepil (khususnya) dan pembaca semua (umumnya), kali ini kita akan melanjutkan materi tentang jaringan komputer pada bagian ketiga (#03). Sebelumnya coba amati (bayangkan) di sekitar rumah kalian, adakah orang-orang yang belum pernah membuka internet. Ada nggak? Siapa yang bisa menjawab, kira-kira siapa saja yang belum pernah membuka internet. Hayo siapa saja, atau adakah di antara kalian yang belum pernah membuka internet.
Jika kalian sudah bisa membaca halaman ini berarti kalian sedang membuka dan menggunakan internet. Cara membuka internet pada umumnya ada dua cara, melalui perangkat komputer dan perangkat gadget. Yang termasuk perangkat komputer antara lain komputer PC, dekstop, notebook atau laptop. Adapun yang termasuk perangkat gadget adalah HP, Android, tablet atau iPad. Agar perangkat komputer atau gadget bisa membuka halaman internet, maka perangkat tersebut harus terhubung dan tersambung ke jaringan internet. Nah, itulah yang akan kita pelajari hari ini, berbagai macam cara untuk bisa memperoleh sambungan internet. Baca, cermati dan pahami ya.
Beberapa Macam Cara Memperoleh Sambungan Internet.
1. Melalui Jaringan LAN (Local Area Network)
Cara ini dengan menghubungkan komputer kita ke jaringan komputer yang terhubung ke internet. Sebuah komputer yang dijadikan server dihubungkan ke internet, kemudian komputer lain (biasa disebut dengan klien) yang ada dalam jaringan tersebut dihubungkan ke server tersebut. Untuk menghubungkan komputer klien ke komputer server biasanya menggunakan sambungan dengan kartu LAN (NIC) dan pengubung kabel UTP, atau cara kedua menggunakan akses Hotspot. Cara ini banyak digunakan di kampus, sekolah, warnet dan perusahaan.
2. Melalui Wi-Fi
WiFi (Wireless Fidelity) adalah teknologi jaringan tanpa kabel yang menggunakan frekuensi tinggi (berada pada spektrum 2,4 GHz). Kita dapat terhubung ke internet dengan WiFi menggunakan sebuah notebook dan PDA yang dilengkapi dengan kartu WiFi (WiFi card). Wifi inilah yang saat ini sedang trend dan paling banyak dikembangkan, karena dianggap simpel dan mudah dioperasikan dan tidak harus ribet menggunakan kabel.
3. Melalui GPRS
DIAL UP dengan teknologi GPRS (General Packet Radio Service) adalah koneksi menggunakan perangkat ponsel atau PDA(Personal Data Asistance) yang berfungsi sebagai modem melalui kabel data dengan menggunakan operator ponsel sebagai ISP. GPRS menjanjikan kecepatam mulai dari 56 kbps-114 kbps.
4. Menggunakan Jaringan TV Kabel (Berlangganan)
Jaringan TV kabel adalah jaringan dengan jalur komunikasi data yang lebar. Hal ini mengingat TV kabel harus melewatkan gambar bergerak dan suara. Beberapa persyaratan yang harus kita penuhi untuk mengakses internet lewat TV kabel :
a. Berlangganan penyedia layanan TV kabel, contohnya Indihome, Indovision, dll.
b. Perangkat komputer lengkap dengan sistem operasi dan browser internet.
c. Cable Modem dengan DOCSIS system, khusus untuk jaringan TV kabel.
d. Ethernet Card.
5. Menggunakan Wireless Broadband (WiBro)
Wireless broadband atau wibro merupakan istilah yang digunakan dalam berkoneksi internet. Pengertian wireless broadband definition yaitu suatu alat yang digunakan untuk melakukan koneksi internet dengan perangkat komputer tanpa menggunakan hubungan kabel. Wibro juga dapat diartikan sebagai layanan internet secara portabel yang pemancarannya dilakukan pada frekuensi 2,3 GHz, dapat diakses hingga jarak 1 km dan dapat mengirimkan data hingga kecepatan 50 Mbps. Wireless broadband dilirik karena dinilai lebih baik. Broadband merupakan koneksi kecepatan tinggi yang bisa akses Internet secara cepat dan selalu terkoneksi atau “always on”
6. Melalui Saluran Telepon Langsung (Dial-Up)
Dial-up adalah suatu jenis koneksi antara komputer dengan menggunakan saluran telepon tetap ataupun bergerak. Atau definisi dial-up yang lainnya yakni merupakan sebuah istilah untuk menghubungkan komputer ke internet dengan menggunakan saluran telepon. Syarat yang utama untuk melakukan koneksi dial-up harus ada modem. Modem merupakan perangkat keras yang dapat mengubah sinyal digital menjadi sinyal analog atau dapat juga sebaliknya.
7. VSAT (Very Small Aperture Terminal)
VSAT merupakan layanan internet berbasis satelit yang dapat melayani kebutuhan komunikasi data mulai dari 2.4 Kbps hingga 2 Mbps dan dipastikan tidak akan terputus meski berada di lokasi terpencil sekalipun. Layanan ini dapat memenuhi kebutuhan komunikasi data/internet, voice, dan video, sehingga dapat menjadi solusi untuk industri perkebunan, pengeboran minyak, maritim, hingga masyarakat yang tinggal di daerah rural atau 3T (Terluar, Terdepan & Tertinggal).
Selain melalui saluran di atas, masih ada beberapa model lain, yaitu Modem HP baik GPRS, CDMA, PCMCIA pada laptop, Modem UHF, Modem Power PLN, USB Wireless modem GSM/CDMA, DIAL UP melalui jalur PSTN, Leased line dan saluran internet langsung lewat Handphone.
Itulah materi hari ini, silahkan dibaca, disimak dan dipelajari, sehingga bisa menambah wawasan dan pengetahuan kalian, Selamat belajar ... semoga bermanfaat.
TUGAS KALIAN ...
- Silahkan dibuat resume / ringkasan tentang materi ini.
- Hasil resume akan menjadi tugas yang akan diupload pada TUGAS 2 minggu depan ...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar